Yusuf Mansur Ngajak Sujud Syukur Karena Jokowi, Politikus Demokrat Heran
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Cipta Panca Laksana mengaku heran dengan penceramah Yusuf Mansur yang mengajak masyarakat sujud sukur setelah Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencabut Perpres tentang investasi minuman keras (miras).
Panca mempertanyakan keharusan sujud sukur sebagai tanda terimakasih ke Jokowi. Sebab, Jokowi sendiri yang menerbitkan Perpres, Jokowi pula yang mencabutnya. Sehingga tidak ada yang harus dibanggakan dari keputusan Jokowi tersebut.
“Lha kenapa mesti terima kasih ke presiden? Dia yang tanda tangan terus dia yang batalin,” tulis Cipta Panca di akun twitternya, dikutip Kamis (4/3).
Panca heran. Yusuf Mansur seolah menganggap Jokowi pahlawan sehingga harus sujud syukur.
Baca juga:
Umurnya 250 Tahun, Ini Pohon Induk dari Durian Sinapeul
Ngaku Istri Jenderal Pamer Camry Dinas, Begini Klarifikasi Puspen TNI
“kok dia yang jadi pahlawan?” ujarnya.
Panca mengaku kecewa dengan Yusuf Mansyur yang selama ini dianggap ulama. “Hilang respek gue sama Yusuf Mansyur,” tuturnya.
Sebelumnya, Yusuf Mansur mengajak masyarakat untuk sujud syukur sebagai bentuk terimakasih ke Jokowi yang telah mencabut Perpres miras.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: